Selasa, 28 Juni 2011

cara membuat Playdough sendiri ( Malam, Lilin mainan anak).

Tutorial kali ini adalah bagaimana cara membuat Playdough sendiri ( Malam, Lilin mainan anak). Mainan Playdoung memang sangat menyenangkan dan ini merupakan mainan yang dapat membantu menumbuhkan daya kreatifitas anak, khususnya dari segi motorik anak.
full playdough small Cara Membuat PlayDough Sendiri (Malam, Lilin Mainan)

 
Playdough atau Malam, Lilin mainan anak sering kita jumpai di sekitar kita. Harganya cukup terjangkau, namun bagi kita yang ingin menghemat biaya maka kita bisa membuat PlayDough sendiri, caranya cukup mudah dan bahan-bahan untuk membuat Playdough ini juga sangat mudah di dapat serta di jumpai di sekitar kita, so.. gak ada salahnya mencoba membuat sendiri.
playdough1 Cara Membuat PlayDough Sendiri (Malam, Lilin Mainan)
Ok langsung saja Tutorial cara membuat Playdough sendiri di bawah ini:
Bahan-bahan:
-          2 gelas tepung terigu
-          1 gelas garam halus
-          2-3 sdm minyak goreng/minyak zaitun
-          2 sdm maizena
-          1 gelas air
-          pewarna makanan : nanas, jeruk, pandan, strawberry, cokelat, dsb
Cara membuat:
  1. masukkan tepung terigu, maizena, dan garam dalam 1 baskom. beri air sedikit demi sedikit, uleni sampai adonannya lembut dan seperti karet.
  2. beri minyak,uleni lagi sampai benar-benar lembut.
  3. bagi adonan menjadi beberapa bagian. masing-masing bagian diberi 1-2 tetes pewarna, uleni sampai tercampur rata.
  4. simpan di tempat yang sejuk.
Demikian tutorial membuat Playdough sendiri semoga bermanfaat, wassalam:

3 komentar: